Tema kegiatan BSD (Biology Science and Development)yaitu Exploration and Conservation of Biodiversity Through Agricultural Education, eksplorasi keanekaragaman hayati dan konservasi melalui bidang pertanian. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman mahasiswa dan masyarakat tentang pentingnya keanekaragaman hayati serta peran pertanian dalam mempertahankan dan melestarikannya. Tema ini menekankan pentingnya kolaborasi antara eksplorasi ilmiah dan pendidikan untuk menciptakan kesadaran yang lebih besar tentang keanekaragaman hayati dan cara - cara untuk melindunginya melalui praktik pertanian yang berkelanjutan. dengan demikian, kegiatan ini tidak hanya memberikan pengetahuan praktis tetapi juga membangun sikap proaktif dalam menjaga keberlanjutan lingkungan bagi generasi mendatang.
Mahasiswa berakar dari kebutuhan untuk menjembatani kesenjangan antara teori akademis yang diajarkan di bangku kuliah dan praktik nyata di dunia industri. Dalam era globalisasi dan perkembangan teknologi yang pesat, mahasiswa dituntut tidak hanya memiliki pengetahuan teoritis, tetapi juga keterampilan praktis yang relevan dengan bidang studi mereka. Kegiatan kunjungan ke kebun raya atau balai merupakan salah satu program penting dalam pendidikan tinggi, khususnya bagi mahasiswa yang mempelajari biologi, ekologi, dan ilmu lingkungan. BSD (Biology Science and Development) merupakan suatu kegiatan kunjungan ke PT atau Balai yang masih berhubungan dengan ilmu biologi. Pada tahun ini kegiatan BSD melaksanakan kunjungan ke Balai Penerapan Standar Instrumen Pertanian (BSIP) Jawa Timur dan Kebun Raya Purwodadi Pasuruan. Kebun raya merupakan tempat yang kaya akan keanekaragaman hayati, di mana mahasiswa dapat mengamati berbagai spesies tanaman dan ekosistem secara langsung.
Melalui kunjungan ini, mahasiswa dapat memahami konsep-konsep ekologis, seperti interaksi antar spesies, adaptasi tanaman terhadap lingkungan, serta pentingnya konservasi. BSIP dan Kebun Raya Purwodadi merupakan pusat penelitian dan konservasi yang menyimpan berbagai koleksi tanaman serta informasi penting mengenai ekosistem dan praktik pertanian yang berkelanjutan. dalam era di mana isu - isu lingkungan dan berkelanjutan semakin mendesak, pemahaman mendalam tentang keanekaragaman hayati dan teknik pertanian yang ramah lingkungan menjadi sangat penting.
Kegiatan diawali dengan pembukaan oleh Pembawa acara kemudian dilanjutkan dengan sambutan oleh ketua pelaksana Balqis Asyhar, Ketua HMP Biologi “Nanas Merah” yakni Muhammad Thoriq Fahrezi dan dibuka secara resmi oleh pembina yakni Ibu Sisca Desi Prastyaningtias, M.Si. Selanjutnya dilanjut dengan perjalanan kunjungan ke BSIP dan Kebun Raya Purwodadi. Saat kunjungan BSIP, pihak BSIP mendemontrasikan proses pembuatan ice cream jagung secara konvensional dan kunjungan ke laboratorium - laboratorium yang digunakan dalam bidang pertanian. Semua peserta menyimak materi dengan baik dan aktif bertanya saat pemyampaian materi. Saat kunjungan ke Kebun Raya Purwodadi peserta mendapatkan sebuah challenge yaitu Photo challenge, peserta dengan hasil terbaik akan mendapatkan reward sebagai bentuk apresiasi.kegiatan ini berjalan dengan lancer, BSD (Biology Science and Development)dapat memberikan pandangan dan pedoman mengenai mata kuliah dan prospek kerja ilmu biologi kedepannya. Kegiatan BSD (Biology Science and Development)diharapkan dapat memberikan dampak positif yang signifikan bagi mahasiswa untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya keanekaragaman hayati, peran pertanian dalam pelestariannya, dan konservasi lingkungan. Dengan eksplorasi langsung ke Kebun Raya Purwodadi dan BSIP, peserta dapat memahami hubungan antara praktik pertanian yang berkelanjutan dan pelestarian konservasi serta ekosistem.