Bioscolarship 2024

ARTIKEL BIOSCHOLARSHIP 2024
Dalam era globalisasi dan
persaingan yang semakin ketat, pendidikan tinggi menjadi kunci untuk mencapai
kesuksesan. Namun, biaya pendidikan sering kali menjadi hambatan bagi banyak
individu yang ingin melanjutkan pendidikan tinggi. Biaya yang mahal juga dapat
menghambat akses ke pendidikan yang berkualitas, terutama bagi keluarga dengan
penghasilan rendah. Oleh karena itu, beasiswa menjadi solusi yang sangat
penting dalam mewujudkan cita-cita akademik dan karier. Selain itu, dalam dunia
kerja yang terus berkembang, perencanaan karier menjadi hal yang sangat
penting. Melalui perencanaan yang
terencana dan terperinci, seseorang dapat memilih pekerjaan yang sesuai dengan
keinginannya dan terus berkembang di dalamnya. Dengan demikian, mahasiswa perlu memahami bagaimana
merencanakan masa depan mereka agar dapat mencapai tujuan karier yang
diinginkan. Melakukan perencanaan karier sejak dini menjadi hal yang perlu
dilakukan mahasiswa untuk menyiapkan masa depannya. Dengan menggali peluang
beasiswa yang tepat dan merancang rencana karier yang baik, mahasiswa dapat
memperoleh keunggulan kompetitif di dunia pendidikan dan pekerjaan. Oleh karena
itu, webinar ini adalah platform
yang ideal untuk memberikan wawasan serta berbagi informasi yang bermanfaat
mengenai beasiswa dan perencanaan karier kepada peserta.
Sehubungan dengan hal
tersebut, Departemen Advokasi dan HAM dari HMP Biologi “Nanas Merah”
FMIPA Unesa mengadakan kegiatan Webinar Bioscholarship 2024 dengan tema “Start Your Succesful Plan with Scholarship
and Career Planning” yang dilaksanakan secara online via Zoom Meeting pada hari, Sabtu 05 Oktober
2024 pukul 07.30 – 12.30 WIB dengan tujuan memberikan pemahaman yang lebih
mendalam tentang pentingnya perencanaan beasiswa dan karier bagi para
mahasiswa.
Rangkaian kegiatan Bioscholarship 2024 meliputi registrasi
peserta, pembukaan oleh Master of
Ceremony yakni, Arini Nurshinta Mulyono sebagai Putri Favorit FMIPA Unesa
2024, sambutan ketua pelaksana, sambutan ketua Himpunan Mahasiswa Prodi
Biologi, sambutan koordinator program studi S1 Biologi, penyampaian materi yang
dipandu oleh moderator yakni, Adrian Lutfi Winner sebagai Putra FMIPA Unesa
2024, tanya jawab, review materi oleh
peserta, penutup dan dokumentasi.
Materi disampaikan oleh
narasumber yang telah berpengalaman yakni, Ibu Elma Sakinatus Sajidah, S.Si.,
M.Si., Ph.D. yang merupakan dosen Biologi yang berkesempatan mendapatkan
beasiswa untuk melanjutkan studi S3 di Jepang. Kemudian oleh kak Annisa Oktalia
Damayanti selaku Awardee beasiswa
Bank Indonesia tahun 2023/2024 dan 2024/2025. Dan juga narasumber berpengalaman
terkait beasiswa dan career planning yakni
kak M. Solahudin Al Ayubi selaku Awaedee GKS-S KDIS South Korea,
alumni IISMA at UoFG, alumni program ERASMUS+ dan 10
beasiswa lainnya.
Para pemateri hebat tersebut memaparkan banyak informasi meliputi pengenalan program beasiswa, persiapan sekaligus berbagi pengalaman dengan peserta. Setelah itu, dilakukan sesi tanya jawab mengenai materi-materi yang sudah dijelaskan. Antusiasme peserta untuk bertanya sangatlah tinggi. Terhitung setiap pemateri diberi kuota 3 pertanyaan namun ternyata banyak dari teman – teman peserta yang belum memiliki kesempatan untuk bertanya kepada pemateri secara langsung karena keterbatasan waktu. Setelah itu, dilakukan sesi review materi oleh peserta dan dilanjut dengan penutup serta dokumentasi kegiatan.